Ditimpah Pohon Tumbang, Listrik Padam Mendadak

oleh -1,639 views
oleh

LINTAS NUSANTARA.ID, KAUR – Pohon tumbang di kawasan Senuling perbatasan antara Desa Pelajaran II Kecamatan Tanjung Kemuning dengan Desa Pagar Dewa Kecamatan Kelam Tengah menyebabkan listrik padam, Minggu (25/4/2021) pukul 12.10 WIB. Pohon menimpa kabel listrik yang menyebabkan jaringan listrik gangguan dan harus dipadamkan mendadak.

Selain menimpa kabel, pohon tumbanh mengarah ke badan jalan raya Padang Guci berdampak pada tergangganggunya arus lalulintas jalan raya. Pembersihan pohon dilakukan pemerintah desa dibantu warga sekitar. Namun, untuk perbaikan jaringan litrik dibutuhkan petugas PLN.

Gangguan alam menyebabkan layanan listrik terganggu. Oleh karena itu, diharapkan petugas PLN dapat menetralisir kawasan kabel dari ancaman pohon besar atau ranting. Sehingga, menjamin layanan listrik yang lebih baik.

“Ya, ada pohon tumbang menimpa kabel listrik sehingga terjadi pemadaman mendadak. Warga membantu membersihkan pohon yang mengarah ke badan jalan,” ujar Pringki Haryono.(amr)

No More Posts Available.

No more pages to load.