Hingga Dini Hari, Wabup Pimpin Penanganan Longsor dan Banjir

oleh -3,717 views
oleh
Wabup, Heian Muchrim, ST pimpin langsung penanganan bencana tanah longsor dan banjir di Kecamatan Tetap, Sabtu (5/2/2022) dini hari.

KAUR || LINTAS NUSANTARA.ID – Banjir dan longsor yang terjadi di Kabupaten Kaur, Jumat (4/2/2022) sore langsung disikapi cepat Wakil Bupati (Wabup), Herlian Muchrim, ST.

Team gabungan penanganan bencana alam terdiri dari BPBD, TNI, Polri, kecamatan, forum Kades serta team desa berupaya membersihkan material longsor dan sisa banjir.

Dengan menurunkan alat berat di lokasi longsor dan banjir di terparah di Kecamatan Tetap, Wabup didampingi kepala BPBD, Jon Harimol memantau secara langsung evakuasi pasca bencana hingga dini hari.

Meski diguyur hujan, Wabup tetap semangat pantang menyerah bertahan dilokasi memberi arahan dan petunjuk kepada team yang bekerja keras membersihkan material longsor.

Wabup mengingatkan seluruh warga untuk tetap tenang dan selalu waspada terhadap bencana susulan. Jangan panik dan selalu berkoordinasi agar segera ditangani.

“Jangan panik, tetap tenang dan selalu waspada. Cuaca saat ini sangat ekstrim dan harus disikapi dengan baik,” ujar Wabup.

Sementara itu, kepala BPBD, Jon Harimol didampingi Kapolres Kaur, AKBP Dwi Agung Setyono, S. IK, MH melalui Kapolsek Kaur Selatan, Iptu Edi Suprianto, SE dan Danramil Kaur Selatan, Kapten Inf Hendi Marpaung mengatakan, team masih bekerja dilapangan membersihkan material longsor. Team dibagi beberapa kelompok, mengingat banyak titik tanah longsor.

“Pembersihan material longsor terus dilakukan team gabungan. Ini adalah tanggungjawab kami dari BPBD serta TNI dan Polri,” ungkap Jon Harimol.

Kapolsek Kaur Selatan, Iptu Edi Suprianto, SE menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan ditengah kondisi cuaca buruk. Selain ikut membantu evakuasi, kepolisian juga mengamankan situasi dari ancaman kejahatan yang memanfaatkan bencana.

“Tetap waspada, kepolisian akan terus memastikan kondisi masyarakat aman dan kondusif,” ujar Kapolsek.

Hadir dalam kegiatan penanganan pasca bencana ini, Kepala Dinas PUPR, Asisten II, Camat, Kades, Kapolsek, Danramil, ketua forum Kades serta sekretaris BPBD.(tas)

No More Posts Available.

No more pages to load.