Titik Nol Rabat dan Jalan Usaha Tani, Desa Senali Manfaatkan DD

oleh -1,016 views
oleh

LINTAS NUSANTARA.ID, BENGKULU UTARA – Pemerintah Desa Senali Kecamatan Kota Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara, Jumat (30/4/2021) titik nol pembangunan jalan rabat beton didua lokasi dan pembukaan badan jalan usaha tani. Pembangunan bersumber dari Dana Desa (DD) tahun 2021. Mengawali titik nol, dilaksanakan Musyawarah Desa (Musdes) pra pelaksanaan pembangunan.

titik nol tahap pertama Desa Senali Kabupaten Bengkulu Utara.

Musdes pra pekerjaan dan titik nol dihadiri Camat Kota Arga Makmur, Jon Kenedi, S. Sos, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Babinsa, Bhabinkamtibmas, Pendamping Lokal Desa (PLD), Pendamping Desa (PD), tokoh masyarakat sertq undangan lainnya. Musdes Pra digelar di balai adat Desa Senali.

Kades Senali, Nasrul Hadi dalam sambutan sekaligus membuka kegiatan menyampaikan, titik nol pelaksanaan pembangunan iji mengawali rangkaian pekerjaan yang bersumber dari anggaran DD tahun 2021.

“Tahap satu mengerjakan infrastruktur yakni rabat beton dan pembukaan badan jalan usaha tani. Pekerjaan disesuai regulasi aturan dan RAB,” ujar Nasrul Hadi.

Sementara itu, Camat Kota Arga Makmur, Jon Kenedi, S. Sos mengimbau agar masyarakat selalu mengingatkan jajaran Pemdes untuk mengerjakan pembangunan sesuai dengan aturan yang ada. Menggunakan anggaran DD wajib dipertanggungjawabkan sepenuhnya. Gunakan petunjuk yang sudah ada agar tidak menjadi cela terjadinya pelanggaran.

Di tengah pandemi Covid-19 ini, masyarakat wajib mentaati instruksi pemerintah pencegahan penyebaran virus. Selalu menggunakan protokol kesehatan sesuai dengan mekanisme yang ada.

“Ditengah pandemi, masyarakat wajib menerapkan protokol kesehatan demi keselamatan bersama. Jangan menjadi sumber penyebaran virus kepada orang lain,” pesan camat.(nadit/adv)

No More Posts Available.

No more pages to load.