Tahapan Lelang Jabatan Eselon IIB Berakhir

oleh -2,150 views
oleh
Kepala BKD PSDM Kabupaten Kaur, Arsal Adelin.(foto: Dok LN)

KAUR || LINTAS NUSANTARA.ID – BKD PSDM Kabupaten Kaur rampungkan tahapan seleksi lelang jabatan eselon II B pada Kamis dan Jumat (26-28/8/2021). Kepastian ini disampaikan kepala BKD PSDM Kaur, Arsal Adelin diruang kerjanya kepada awak media, Rabu (25/8/2021).

Sebelumnya, tahapan awal sudah selesai digelar. Tahapan akhir adalah pembuatan makalah dan wawancara terhadap peserta lelang jabatan eselon II B yang lolos ditahap sebelumnya.

“Test kompetensi dan manajerial beberapa hari lalu sudah dilaksanakan di lantai III Aula Kantor Bupati Kaur Komplek Perkantoran Padang Kempas yang diikuti 10 peserta. Tahapan akhir ini nanti akan diambil empat peserta yang akan mengisi kekosongan jabatan,” ujar Arsal Adelin.

Pengumuman berdasarkan perengkingan peserta lelang. Kemudian, akan disampaikan ke Bupati Kaur guna ditindaklanjuti. Selain itu, perengkingan ini akan disampaikan ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

Keempat jabatan kosong di Kabupaten Kaur yakni, Kepala Dinas PUPR, Kepala Bappeda, Assisten Administrasi dan Kesra serta staf ahli bidang pemerintahan dan politik.

“Semoga tahapan berjalan lancar dan menjadi barokah. Sehingga, pejabat yang akan mengisi kekosongan jabatan dapat menjalankan tugasnya dengan baik,” tutup Arsal Adelin.(amr)

No More Posts Available.

No more pages to load.