Liburan Keluarga, 11 Penumpang Colt Engkel Asal Sumsel Nyaris Tewas Di Kaur

oleh -1,734 views
oleh

KAUR || LINTAS NUSANTARA.ID – Kecelakaan lalulintas kembali terjadi di jalan lintas sumatera tepatnya di Desa Tanjung Pandan Kecamatan Kaur Tengah, Minggu (5/12/2021) pukul 10.39 WIB. Kecelakaan dialami mobil mitsubishi L300 warna hitam bermuatan pasir Nopol BE BE 9361 NC bertabrakan dengan mobil colt engkel bermuatan 13 orang Nopol BG 7633 VC.

Akibatnya, 11 penumpang mobil Colt Engkel dilarikan ke RSUD Kaur di Desa Cahaya Bathin Kecamatan Semidang Gumay guna mendapat perawatan medis.

Pengemudi mobil L300, Rofi Zamusantara (23) warga Kecamatan Tetap dan kernet, Izon Martoni (29) warga Desa Kasuk Baru Kecamatan Tetap diamankan di Mapolsek Kaur Tengah. Sedangkan, sopir Colt Engkel Deta Juliansyah (30) warga Desa Talang Belidang Kecamatan Muara Dua Kabupaten Ogan Kemering Ulu (OKU) Sumatera Selatan dan penumpang lainnya dilarikan ke RSUD Kaur.

Sebelum kejadian, minubus jenis colt engkel melau dari arah Lampung Menuju Bengkulu dengan tujuan liburan keluarga. Tiba di lokasi kejadian muncul mobil jenis L300 bermuatan pasir dari berlawanan. Kemudian, tabrakan tidak dapat terelakkan. Benturan keraspun terjadi yang mengagetkan warga sekitar.

Kasus kecelakaan ini diserahkan ke unit Laka Satlantas Polres Kaur guna penyidikan lebih lanjut. Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan polisi guna kepentingan penyelidikan.

Kapolres Kaur, AKBP Dwi Agung Setyono, S. IK, MH melalui Kapolsek Kaur Tengah, Iptu Samsul Rizal, SH membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Tidak ada korban jiwa dalam insiden kecelakaan ini. Namun, 11 penumpang mobil colt engkel dilarikan ke RSUD Kaur guna mendapat perawatan medis.

“Kasus ini diserahkan ke unit Laka Satlantas Polres Kaur. Korbannya ada 11 orang penumpang mobil yang dilarikan ke RSUD Kaur,” ungkap Kapolsek.(amr)

Berikut Korban Kecelakaan :

1. Dirhawati 30 th perempuan, mengalami luka kaki kanan, menunggu hasil ronsen
2. Hasnaila,35 th perempuan mengalami luka robek di pelipis
3. Awalia 26 th, perempuan mengalami luka lecet kaki kir
4. Alvi Zulfikar,28 th, mengalami luka memar di kaki
5. Alhalif, 14 bulan tidak mengalami luka-luka
6. Dewi,30 th, mengalami lecet di kening
7. Azki Anggraini,17 tahun luka memar di kaki
8. Erlin Soraya,28 th, mengalami luka lecet kaki
9. Gunawan Hadi,35 th, mengalami luka jari kaki kanan
10. Rasno,45 th, mengalami robek di pelipis
11. Aris,18 th mengalami luka lecet kaki.

No More Posts Available.

No more pages to load.