Semalam Dua Ranmor Digasak Musang

oleh -1,323 views
oleh
Gambar ilustrasi Pencurian Kendaraan Bermotor.(foto: Net/LN)

KAUR || LINTAS NUSANTARA.ID – Aksi kejahatan mulai meningkat jelang Bula Ramadhan 2022. Dalam tempo semalam dua unit sepeda motor berhasil digondol maling. Kejadian Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) ini terjadi di Desa Batu Lungun Kecamatan Nasal Kabupaten Kaur, Senin (21/3/2022) dini hari.

Satu unit sepeda motor jenis honda blade milik Hendriyadi (37) raib ditempat parkirnya di teras rumah. Sedangkan, satu unit sepeda motor suzuki spin milik Rian Fidayat (39) warga Desa Batu Lungun juga raib didalam garasi rumahnya.

Kedua kendaraan ini hilang diperkirakan pada dini hari disaat pemilik rumah tertidur pulas. Pelaku menggasak kendaraan bermotor ini dengan cara merusak stop kontak sepeda motor. Hal ini diketahui kunci kontak sepeda motor tersebut masih ada dengan pemiliknya.

Kedua sepeda motor ini hilang dihampir waktu bersamaan dan hari yang sama serta pada malam hari. Kedua korban merupakan tetangga satu desa. Atas kejadian ini, kedua korban mengalami kerugian.

Korban sepeda motor honda blade rugi Rp 7 juta sedangkan pemilik sepeda motor suzuki spin rugi Rp 6 juta atas perbuatan pelaku. Hingga saat ini, belum diketahui keberadaan kedua sepeda motor tersebut. Meskipun kedua korban sudah mencari keberadaannya.

Kedua korban Curanmor ini melaporkan aksi Curanmor tersebut ke Polsek Muara Nasal guna ditindak lanjuti secara hukum. Pelaku diperkirakan satu komplotan dalam beraksi.

Hendriyadi (37) menceritakan kronologis kejadian Curanmor tersebut, sebelum kejadian ia memarkir sepeda motor diteras rumah. Kemudian, ia masuk rumah dan tertidur dan lupa memasukkan sepeda motornya kedalam rumah. Pagi harinya, Selasa (22/3/2022) ia dibangunkan anaknya dan mengatakan sepeda motornya tidak ada lagi.

Sementara itu, pemilik sepeda motor spin mengatakan, sebelum kejadian ia memarkirkan sepeda motornya dalam garasi mobil sekira pukul 03.00 WIB dini hari Selasa (22/3/2022). Kemudian ia masuk rumah dan tidur. Pada pagi hari saat bangun, sepeda motornya sudah raib dari tempat parkir dalam garasi.

Kapolres Kaur, AKBP Dwi Agung Setyono, S. IK, MH melalui Kapolsek Muara Nasak, AKP Supardi membenarkan adanya laporan korban Curanmor tersebut. Saat ini team unit Reskrim Polsek Muara Nasal berkoordinasi dengan Satreskrim Polres Kaur guna memburu pelaku Curanmor tersebut.

“Ya, laporan dua korban Curanmor sudah diterima. Saat ini masih dalam penyelidikan guna memburu pelakunya,” ujar AKP Supardi.(amr/kif)

No More Posts Available.

No more pages to load.